Rabu, 12 Januari 2011

JPMorgan Siap Naikan Dividen

Rabu, 12 Januari 2011
JPMorgan Chase siap membayar dividen tahunan sebesar 75 sen hingga satu dolar setelah Federal Reserve selesaikan penilaian dan berikan persetujuan, ungkap CEO Jamie Dimon kepada CNBC. Diamond juga katakan kalangan bisnis yang telah ajukan kredit kini sudah dapatkan pinjaman; sinyal berkurangnya ketegangan di sistem keuangan paska krisis. "Anda bisa dapatkan dana jika membutuhkannya," papar Dimon. "Anda mungkin tidak suka prasyarat dan bunganya tapi kredit memang tersedia.”

JPMorgan kini sedang menunggu penilaian dari bank sentral AS sebelum berikan dividen lebih tinggi, yang diprediksi mungkin terjadi pada akhir 2011 atau awal 2012. "Kami sedang timbun banyak kelebihan modal, jadi kami ingin memulai kembali dividen," kata Dimon. Saat ini, JP Morgan hanya bayarkan dividen tahunan sebesar 20 sen.
 
“JP Morgan telah salurkan pinjaman lebih dari satu triliun dolar tahun lalu; jumlahnya lebih besar dari 2009” papar Dimon yang juga katakan kredit usaha kecil juga meningkat 40% di 2010. Saham JPMorgan terakhir diperdagangkan di level $43.60, naik 0,46% pada hari Selasa.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar